top of page
Sebagai bagian dari komitmen Global Infotech Solution untuk mendukung komunitas yang membutuhkan, kami menyelenggarakan program CSR edukasi di panti asuhan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada anak-anak yatim piatu dengan menyalurkan donasi berupa sembako, makanan, dan lainnya. Selain memberikan bantuan materi, kami juga mengadakan sesi berbagi cerita untuk menginspirasi anak-anak dalam meraih impian masa depan, diikuti dengan permainan interaktif dan kebersamaan dalam makan bersama. Kegiatan ini mempererat hubungan antara perusahaan dan komunitas serta menunjukkan kepedulian sosial kami.
bottom of page